Tuesday, May 12, 2020

Posted by adrianizulivan Posted on 12:54:00 PM | No comments

Cicip Makanan Ini, Bantu Hewan Terlantar🐾


Dua pekan terakhir, kami berkolaborasi dengan @dapurhaidanur untuk siapkan rangkaian menu ini: oseng cumi pete, rendang jengkol, sambal teri kacang, ikan asin sambal ijo, pampis tuna, sate kerang medan, dan sambal goreng hati kentang.




Ide utamanya adalah, membantu kawanan hewan domestik (terutama kucing dan anjing) jalanan agar bisa terus makan dan berobat di masa sulit ini. Selain manusia, hewan jalanan juga alami dampak serius di masa pandemi COVID-19.



Warung makan banyak yang tutup, padahal ini adalah salah satu harapan bagi hewan jalanan untuk mengais makanan. Pasar pun tidak terlalu berdenyut, sehingga kesempatan kucing dan anjing mendapat makanan sisa perdagangan menjadi sangat kecil.


Jika biasanya ada banyak orang yang rutin memberi makan pada kucing dan anjing jalanan, kini jumlahnya sangat berkurang. Selain akibat harus #dirumahsaja, banyak orang2 baik itu yang kini tak mampu membeli pakan hewan ketika bahkan mereka pun kesulitan membeli beras untuk keluarganya.




Selama pandemi korona, banyak kucing jalanan yang pada situasi normal alami kesulitan untuk bertahan hidup di jalanan, saat ini semakin sulit. Laporan sahabat @pasukanbulubulu di sekitar Jabodetabek, dalam sebulan terakhir banyak sekali hewan jalanan yang alami berbagai masalah kesehatan. Malnutrisi adalah yang paling banyak.



Kami ingin bantu sediakan pakan dan dana untuk berobat bagi pasukan bulu jalanan ini. Memberi pakan bagi teman-teman yang memelihara banyak hewan terlantar dan yang rutin memberi makan pasukan jalanan, adalah salah satu target. Juga membawa berobat kucing dan anjing yang sakit. Termasuk terus lanjutkan program kebiri kucing jalanan yang selama ini rutin dilakukan @pasukanbulubulu.




Bantu kami, dengan mencicipi makanan-makanan ini. Harga berkisar Rp 30.000 - 45.000, pemesanan melalui WhatsApp di nomor 081288051914. Pengiriman hanya untuk wilayah Yogyakarta, dengan ojek daring (online). Makanan dibuat ketika ada pesanan, jadi minimal pemesanan pada H-1.



Tetap sehat dan makan enak dari rumah, sekaligus menderma untuk hewan jalanan. Cek Instagram @dapurhaidanur dan @pasukanbulubulu, untuk informasi lengkap.






Trims,

AZ



  • Atribution. Powered by Blogger.
  • ngeksis

  • mata-mata