Monday, September 17, 2012

Posted by adriani zulivan Posted on 3:20:00 PM |

UNDANGAN Pelatihan Aplikasi Jelajah Pusaka untuk Telepon-pintar



Yth Komunitas Pelestari Pusaka Indonesia,

Apakah teman-teman sudah mendengar tentang undangan membuat aplikasi smartphone untuk jelajah pusaka? Klik informasinya di sini.

Aplikasi ini berupa rute peta berjalan kaki untuk melihat obyek-obyek menarik di suatu kawasan. Mulai dari tempat bersejarah, makanan khas, industri lokal, tempat belanja oleh-oleh, hingga hal-hal lain yang wajib untuk dikunjungi. Mungkin cerita pengalaman saya mengikuti pelatihan ini bisa membantu, sila klik tautan berikut.

Harapannya, proses ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat lokal terhadap pentingnya kekayaan pusaka (heritage) di sekitarnya; sekaligus meningkatkan kunjungan wisata yang akan berdampak positif terhadap perekonomian warga.

Untuk itu, teman-teman komunitas perlu menentukan sebuah kawasan; entah berupa sebuah jalan, sebuah blok, dst dalam satuan apapun; yang kira-kira menarik untuk dikunjungi. Tentu dalam jangkauan berjalan kaki, ya. Pengalaman di Denpasar kemarin, kami mengitari kawasan sekitar 4 kilometer di pusat kota.


Dari seluruh proposal yang masuk, akan dipilih 10 kota yang akan diikutkan dalam pelatihan nasional di Surabaya pada 12-17 Oktober 2012. Panitia akan menanggung seluruh tiket PP dari kota masing-masing, penginapan, dan konsumsi selama penyelenggaraan kegiatan. Tiap kota yang terpilih diminta mengirimkan 2 (dua) orang perwakilannya.

20 orang yang diundang ini, nantinya secara otomatis akan menjadi peserta pada acara Temu Pusaka Indonesia (TPI), yaitu sebuah pertemuan nasional komunitas pelestari pusaka. Acara TPI ini diselenggarakan oleh Badan Pelestarian Pusaka Indonesia (BPPI), juga di kota Surabaya. Lihat agenda TPI di sini.

Pasca pelatihan Surabaya nanti, 10 kota tersebut akan mendapat pendamping lapangan oleh trainer yang telah ditentukan. Jadi, akan ada 1-2 orang yang akan membantu proses pembuatan aplikasi jelajah pusaka di kota anda, jika nantinya terpilih.

Trainer:
  1. Adriani Zulivan (Yogyakarta)
  2. Diah Ambarwati Kardinal (denpasar)
  3. Elanto Wijyono (Yogyakarta)
  4. Hasti Tarekat (Belanda)
  5. Indira Shindi (Medan)
  6. Paulina Mayasari (Surabaya)
  7. Suci Rifani (Jakarta)

Jika tidak lolos proses ini, semoga teman-teman komunitas dapat hadir di acara TPI. Acara ini mengundang para pelaku pelestari pusaka skala individu, komunitas, pemerintah, dst. Harapannya, agar kekayaan pusaka lokal bisa dikenal di forum nasional.

Begitu dulu, semoga teman-teman tertarik dan segera bikin proposal, ya! :)

Jika ada pertanyaan, bisa ke shindi_20@yahoo.com (Shindi Indira, Koordinator Program Lokal) dan suci.rifani@yahoo.com (Suci Rifani, Sekretariat BPPI)

Mlekom,
AZ
Categories:
  • Atribution. Powered by Blogger.
  • ngeksis

  • mata-mata