Thursday, January 9, 2014

Posted by adrianizulivan Posted on 9:01:00 PM | No comments

Pampis Jantung Pisang


Suatu pagi, aku terbangun dan nengok luar jendela. Ada jantung pisang di halaman tetangga. Lalu minta Mama buatkan Gulai Padang yang bahan utamanya jantung pisang. Tadi pagi waktu belanja, aku menemukan jantung pisang di tukang sayur.

Mama hari ini cek up ke rumah sakit. Akhirnya aku googling resep, tertarik pada Tumis Jantung Pisang. Setelah selesai persiapan, sebelum dimasak, aku berubah pikiran. Kayanya enak nih jantung dimasak pampis ala Ternate. Bumbunya sama dengan Pampis Tongkol yang ini, namun cara kerja di bagian mengolah bahan utamanya berbeda, seperti ini:

Kupas jantung pisang sampai tersisa hanya kulit yang berwarna putih. Cuci. Iris-iris. Tambahkan garam, remas-remas sampai getahnya hilang (ini juga untuk menghilangkan pahit). Tak seperti Pampis Tongkol, jantung pisang tidak perlu dikukus. Tinggal masukkan ke dalam tumisan bumbu. Langsung hidangkan. Oh ya, aku juga tambahkan irisan kincung (kecombrang) ini.

Malam ini ada pertemuan dengan teman-teman heritage, aku bawakan masakan ini untuk dicicipi teman-teman. Mereka suka. Mamaku juga suka, sempat dikira Pampis Tongkol dan rendang :) Alhamdulillah.

Aku sih lebih suka pampis ikan. Namun, menu ini bisa dicoba. Oh iya, kata Mama jantung pisang juga enak direndang (aku belum pernah sih)!

Mlekom,
AZ

Categories:

0 comments:

Post a Comment

  • Atribution. Powered by Blogger.
  • ngeksis

  • mata-mata